Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mencari Sinyal TV Digital Menggunakan Set Top Box

bocahtehnik - Sinyal TV digital yang sulit dicari memang menjadi salah satu permasalahan yang kerap ditemui pada tv digital. Seperti diketahui, bahwa pemerintah baru saja mematikan semua siaran tv analog per 2 November 2022 lau dan beralih ke siaran tv digital. 

cara mendapatkan sinyal tv digital karawang
Tribun

Dengan adanya peralihan tersebut, maka tentu dibutuhkan Set Top Box (STB) yang bisa menangkap sinyal digital bagi tv analog. Set Top Box ini tentunya akan membantu menangkap sinyal tv digital oleh antena untuk bisa ditampilkan. Meskipun tv yang Anda gunakan adalah tv untuk siaran tv analog. Lantas, bagaimana cara mengatasi sulitnya mencari siaran tv digital ini? Simak ulasannya pada artikel berikut ini.

Cara Mencari Sinyal TV Digital 

Bagi Anda yang mungkin merasa kesulitan dalam mencari siaran tv digital. Saat ini sudah tidak perlu khawatir lagi. Sebab, sudah ada alat yang bernama Set Top Box untuk menangkap siaran tv digital. Lantas, bagaimana cara memanfaatkan Set Top Box? Simak penjelasannya pada artikel berikut ini!

Cara Menggunakan Set Top Box

Bagi Anda yang masih awam dengan alat Set Top Box, maka bisa simak langkah-langkah berikut ini dalam menggunakan Set Top Box untuk mencari siaran tv digital.

● Pertama, pastikan perangkat Set Top Box DVB-T2 yang sebelumnya sudah terhubung dengan tv analog yang Anda miliki. 
● Setelah itu, hidupkan tv Anda dan atur menjadi mode AV. 
● Jika sudah, maka Anda bisa menyesuaikan mode AV ini dengan koneksi Set Top Box yang Anda gunakan. Misalnya adalah AV1, AV2 dan lain sebagainya. 
● Apabila mode AV sudah selesai Anda tentukan, maka Anda bisa menghidupkan Set Top Box. 
● Setelah itu, tekan ‘menu’ yang ada pada remot Set Top Box
● Pilih ‘pencarian saluran’.
● Untuk melakukan pencarian otomatis, maka Anda bisa memilih ‘pencarian otomatis’.
● unggu hingga pemindaian siaran tv yang hilang berhasil Anda temukan. 
● Setelah pemindaian siaran tv selesai dilakukan, silahkan pilih ‘simpan’.
● Dengan begitu, maka siaran tv digital pun sudah bisa Anda saksikan kembali.

Dan inilah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mencari siaran TV digital di Karawang menggunakan Set Top Box. Semoga cara tersebut bisa membantu Anda dalam mencari siaran TV digital yang hilang agar bisa kembali menontonnya dengan lancar.